Sunday, September 14, 2014

Cara Cek Pulsa 3

Tri merupakan salah satu penyedia layanan telekomunikasi yang ada di Indonesia, dengan paket - paket murahnya diharapkan tri mampu bersaing dengan pendahulunya semisal telkomsel dan indosat. Namun mungkin masih ada kendala besar yang terjadi di provider ini yaitu penyediaan jaringan yang belum sepenuhnya merata.

Di daerah pedesaan rata-rata belum ada jaringan dari provider ini, mungkin ini adalah salah satu tantangan yang harus segera di atasi jika ingin bersaing dengan jasa telekomunikasi lainnya semisal telkomsel yang memang mempunyai keunggulan di sektor jaringan yang luas dan merata.


Provider tri  ini menjanjikan bahwa sinyal Tri sudah meliputi lebih dari 81 persen penduduk Indonesia, pada lebih dari 3.200 kecamatan dalam 24 propinsi di tanah air. Provider Tri mempunyai jumlah pelanggan sebesar 21 juta sampai pertengahan tahun 2012. Dari jumlah itu 65 persen adalah pelanggan data internet atau kurang lebih 13,6 juta pelanggan dan ini akan terus ditingkatkan lagi. Dengan adanya komitmen ini diharapkan pengguna tri akan lebih nyaman dan betah untuk menggunakan jasa dari provider ini. 


Walaupun hal ini terlihat sepele, tapi mungkin dari anda pengguna tri masih ada yang belum tau cara untuk pengecekan pulsa 3? masih bingung untuk cara pengecekannya? Caranya cukup gampang, anda hanya perlu menekan *111# kemudian Dial. Maka nanti akan ada balasan SMS dari operator mengenai jumlah pulsa anda serta waktu masa aktif kartu anda. 

Cara Daftar Eror E99 Kartu Simpati Terbaru September 2014

Siapa seh yang tidak kenal dengan kartu simpati E99, untuk para gretonger's mungkin hal tersebut sudah tidak asing lagi. Dan mungkin untuk kegunaan dan fungsi kartu E99 juga tidah usah saya jelaskan lagi. Berikut ini saya akan berikan tutorial lengkap cara untuk daftar eror E99, Simak baik - baik:

Cara Daftar E99 Simpati:
1. Siapkan SimCard kampret, perlu diingat tapi harus Kartu BARU.
2. Daftar paket di *999*501# setelah ada balasan jawab FLASH YA.
(bila sc sudah tdk bisa daftar *999*501#,terpaksa daftarkan paket Flash ULTIMA yang harian biasanya Rp.3500)
3. Daftar Paket Sosialmax di *999# pilih 1-4-2-1 nanti kalau ada balasan jawab saja FLASH YA.
4. Konekin modem sebentar saja kemudian ketik FLASH OFF kirim ke 3636 (Usahakan harus dalam keadaan masih konek ) Setelah ada balasan, jawab dengan FLASH YA.
5. Coba cek di UL INFO kirim ke 3636 (itu sdh permanen E99) Coba cek QOS kamu pasti sudah 14400 mbps tanpa harus OFF gprs & daftar 3G nya lagi.

Kalau QOS masih 8Mb coba ikuti langkah selanjutnya:
1. Ketik *363*7*8*2*1*1# setelah dapat SMS profile GPRS telah non aktif bla-bla.
2. Ketik 3G kirim ke 3636 kemudian dapat lagi SMS selamat bla-bla.
3. Ketik GPRS kirim ke 6616 dapat SMS welcome bla-bla.
4. Cabut modem lalu colokin lagi... cek QOS 14400 mbps.
5. Selamat anda berhasil mendaftar E99.

Bagaimana cukup mudah kan? semoga tutorial singkat ini dapat membantu anda untuk daftar paket Eror E99 simpati. Terimakasih.

Saturday, September 13, 2014

Cara Cek Pulsa Telkomsel

Telkomsel adalah provider telekomunikasi seluler ke-7 di dunia dengan lebih dari 100 juta pengguna di sebuah negara hingga sekarang. Menjadi operator peringkat ke-7 terbesar di dunia untuk urusan total pelanggan, Telkomsel adalah top leader di industri telekomunikasi di tanah air yang saat ini telah melayani lebih dari 122 juta pengguna setia.

Selain jangkauanya sinyal yang sangat luas telkomsel juga memiliki jaringan yang stabil dan tentunya pelanggan yang setia, karena kebanyakan pelanggan telekomunikasi di indonesia menggunakan telkomsel sehingga pengaruh ke pelanggan baru untuk menggunakan telkomsel menjadi sangat besar. Bisa juga disebut promosi gratis untuk telkomsel. 


Saat ini Telkomsel membuka jaringan broadband pada lebih dari 100 kota besar di Indonesia. Telkomsel saat ini mempunyai 3 produk kartu GSM yakni kartu simPATI (pra bayar), Kartu AS (pra bayar) serta kartuHALO (pasca bayar). Di samping itu, Telkomsel pun mempunyai layanan internet nirkabel melalui handphone yakni Telkomsel Flash.

Dengan segala keunggulan  telkomsel, maka tak heran telkomsel masih menjadi penguasa provider telekomunikasi di Indonesia. Namun perlu diingat untuk mendapatkan akses telkomsel anda juga harus mempunyai yang di sebut Pulsa, untuk keperluan SMS, Telfon ataupun Internet pulsa adalah yang paling dibutuhkan disamping jaringan. Maka kesempatan ini saya akan menjelaskan tentang cara cek pulsa kartu telkomsel.

Caranya cukup mudah yaitu dengan menekan *888# lkemudian tekan Dial atau dengan menekan 888 kemudian Dial, maka operator akan menampilkan jumlah pulsa dan juga masa aktif kartu anda.

Cara Cek Pulsa XL

XL merupakan salah satu provider yang cukup besar di Indonesia, disamping jangkauan sinyalnya yang luas, XL juga menawarkan paket yang murah, cocok untuk kita yang kantong pelajar. Kebutuhan akan telekomunikasi membuat kita tidak bisa lepas dari handphone, untuk itu provider yang menyediakan biaya murah sangat kita butuhkan.

Untuk dapat bersaing dengan provider besar lainnya semacam telkomsel ataupun Indosat, XL mempunyai andalan paket internet yang murah dan kecepatan internet yang super cepat, sehingga cocok juga untuk penggila kecepatan internet dan pengguna gadget. Disamping andalan paket murah dan cepat XL juga menawarkan akses gratis untuk sosial media, semacam facebook, twitter, instagram dan sosial median lainnya.
Namun perlu diingat, semua akses yang ditawarkan kita tetap wajib memiliki pulsa. Untuk tetap bisa mengkontrol penggunaan pulsa anda, perlu adanya cara untuk cek pulsa XL. Maka tutorial ini akan menjelaskan tentang tata cara cek pulsa XL.

1. Dengan melihat daftar daftar kontak di handphone anda, di sebabkan semua pemakai kartu perdana XL disisipkan nomor kontak untuk melakukan cek pulsa. Anda hanya perlu mencari kata Cek Pulsa dalam daftar kontak anda.

2. Lewat menekan *123# selanjutnya tekan OK/YES. Tunggu sebenta maka layar handphone anda akan muncul info sisa pulsa sekaligus masa aktif kartu XL anda.

3. Melakukan panggilan ke nomer 123. Anda cukup menekan nomer 123 selanjutnya Dial.  Sesudah itu, anda dapat mendengarkan pesan suara yang memperdengarkan data sisa pulsa kartu XL sekaligus masa aktifnya.


Demikian turtorial nya, cukup mudah bukan? semoga dapat membantu untuk anda pengguna kartu XL dan semoga bermanfaat untuk semua. Terimakasih.

Cara Cek Pulsa Smartfren

Smartfren pun merupakan provider telekomunikasi pertama di dunia yang memberikan layanan jaringan CDMA EV-DO Rev. B (sama dengan teknologi 3,5G yang mempunyai kecepatan download hingga 14,7 Mbps) sekaligus juga sebagai operator CDMA pertama yang memberikan fasilitas layanan Blackberry.

Kartu smartfren adalah kartu CDMA dengan tarif yang sangat murah. Tak cuma itu anda pun dapat memiliki 2 nomer dengan cuma memiliki satu kartu. Layanan tersebut adalah fasilitas kreatif dari pihak Smartfren. Dengan fasilitas itu juga Anda boleh memilih dan membeli nomer cantik senilai 250 ribu untuk disematkan pada nomor Smartfren anda.


Ada banyak manfaat bila anda mempunyai nomor lokal diantaranya ialah nomor telepon pemanggil akan dipungut biaya panggilan yang lebih murah apabila menelepon ke nomer Smarfren lokal Anda. Kedua nomer itu aktif dengan berbarengan. Nomer Smartfren lokal dapat ditelepon dan menerima SMS ketika anda sedang tinggal di luar kota dengan tidak terdapat tarif Roaming.

Nomer Smartfren lokal dapat dipanggil menggunakan telepon umum. Hanya dengan mengisi pulsa ke salah satu nomor Smartfren saja, otomatis sepasang nomor Anda sudah terisi. Anda dapat memperoleh nomer Smartfren lokal senilai 250 ribu namun anda cukup membayar 6 ribu Rupiah saja. Saking murahnya tarif yang diberlakukan ,anda sampai lupa kapan terakhir anda mengisi pulsa.

Saking murahnya tarif yang diberlakukan ,anda sampai lupa kapan terakhir anda mengisi pulsa. Sebelum membeli pulsa anda harus tahu cara cek pulsa smartfren yaitu :

Lewat SMS, ketikkan CHECK atau CEK lantas kirim ke nomer 999. Atau anda juga bisa mengetikkan kode *999 kemudian tekan OK/Yes. Bila anda lebih menyukai voice maka tekan nomer 999 Ok/Yes dan dengarkan instruksi selanjutnya.


Bagaimana sudah jelaskan? Sekian tutorial singkat dari saya tentang Cara Cek Pulsa Smartfren. Semoga bermanfaat.

Cek Kuota Internet Speedy

Speedy merupakan penyedia layanan internet yang sudah terbilang senior dan besar di Indonesia. Speedy biasa digunakan di rumah, di warnet, di kantoran, di kampus-kampus, atau di cafe-cafe. Koneksinya yang stabil dan cepat membuat banyak orang berminat untuk memasangkannya di rumah, kantoran, sekolah atau di tempat bisnis. 


Untuk cara cek kuota Telkom Speedy, Anda diharuskan melakukan langkah-langkah berikut: 
1. Buka laman resmi Telkom Speedy di http://telkomspeedy.com/info-pemakaian-speedy 
2. Masukkan username (nomor speedy Anda tanpa @telkom.net.id) dan password,
3. Jika sudah berhasil melakukan langkah sebelumnya, Anda akan melihat gambar tabung. Gambar tabung itu merupakan informasi dari pemakaian kuota anda. 
4. Jika Anda ingin mengetahui kuota internet yang Anda gunakan, Anda juga bisa klik pada bagian ‘Info pemakaian Speedy’ dan Anda akan melihat berapa pemakaian kuota anda. 

Cara cek kuota Speedy memang beda dengan cek kuota provider lainnya, tapi dengan tutorial di atas semoga akan bisa membantu untuk mengatasinya. Setelah Anda mengetahui hal tersebut, barulah Anda bisa memilih paket sesuai yang Anda butuhkan.

Cara Cek Kuota Internet Kartu AS

Kartu AS merupakan salah satu kartu perdana produk raksasa telekomunikasi indonesia Telkomsel. Kartu AS memiliki layanan internet yang hampir sama dengan kartu - kartu lainnya.  Mudah saja, Anda tidak usah khawatir. Jangan karena cara yang digunakan berbeda dengan cara lain berarti cara ini lebih sulit, cara ini sama mudahnya dengan cara daftar pada kartu-kartu lain.


1. Cek Paket Internet AS Flash Ultima
Cara untuk cek kuota AS pada paket ini adalah cukup ketik *889# atau sms dengan format FLASH INFO lalu kirim ke 3636.

2. Cek Paket Internet AS Flash Optima
Sedangkan untuk cek kuota AS bisa sms dengan format UL INFO lalu kirim ke 3636.

Cukup jelas kan tutorial mengenai berbagai cara cek kuota AS ini? Sekian dulu tutorial dari saya, semoga membantu dan bermanfaat untuk kita semua.

Cara Cek Resi Pos Indonesia

Pos Indonesia merupakan salah satu jasa pengiriman yang terbesar di Indonesia, bukan hanya terbesar Pos Indonesia juga merupakan jasa pengiriman terlengkap. Pos Indonesia tidak hanya melayani pengiriman surat ataupun barang tapi juga melayani pengiriman uang, pembayaran tagihan listrik, angsuran kredit, pembayaran jasa asuransi dan masih banyak lagi.

Untuk pengiriman barang Pos Indonesia mempunyai beberapa keunggulan dari pada jasa pengiriman lainnya, disamping jangkauan pengirimannya terluas di seluruh indonesia Pos Indonesia juga melayani pengiriman ke beberapa negara di dunia.


Tapi terkadang karena beberapa faktor non teknis seperti cuaca, bencana alam dan kendala teknis lainnya pengiriman kita menjadi terhambat atau meleset dari perkiraan sampai ke tempat tujuan. Tapi jangan kwatir anda bisa memantaunya setiap saat dan anda bisa melihat dengan detail dimana posisi barang anda saat ini. 

Dengan memasukkan nomer resi Pos Indonesia anda dapat dengan mudah melakukan pengecekan barang. Berikut cara untuk cek resi Pos Indonesia:
1. Buka website Pos Indonesia di www.posindonesia.co.id 
2. Pilih jenis layanan yang ingin anda cek.
3. Masukkan resi yang anda dapat pada struk kiriman anda.
4. Klik CARI KIRIMAN
5. Nanti akan keluar detail barang anda dan dimana posisi barang tersebut sekarang.

Sekian tutorial singkat tentang cara cek resi pos indonesia, cukup mudah bukan? semoga dapat membantu dan bermanfaat untuk anda semua.

Cara Cek Kuota Internet Indosat IM3

Indosat merupakan salah satu provider besar indonesia yang berkomitmen untuk mengembangkan jaringan internet di seluruh wilayah indonesia. Untuk dapat bersaing dengan provider besar semacam telkomsel atau provider baru seperti axis maka Indosat dengan gencar mengadakan promo-promo internet murahnya. 

Sesuai dengan perkembangan arus globalisasi, perkembangan akan kebutuhan jaringan internet semakin meningkat pesat. Hal ini disebabkan oleh ketergantungan masyarakat terhadap informasi yang bersumber dari layanan internet.


Peluang ini kemudian dibaca dengan baik oleh beberapa provider di indonesia. Salah satunya adalah penyediaan menu paket internet cepat Indosat. Internetan menggunakan paket indosat memang mengasyikkan, karena tentunya cepat dan bahkan kadang bisa membuat anda lupa waktu. 

Bila sudah lupa waktu, jangankan yang lain, kuota internet pun bisa terlupakan. Untuk itu maka saya akan memberikan cara cek kuota Indosat:

1. Melalui SMS
Untuk pengecekan sisa kuota internet cukup ketik USAGE kirim ke 363. Sedangkan untuk berhenti berlangganan ketik UNREG kirim ke 363, dan untuk mengecek status paket kuota yang masih aktif, ketik STATUS kirim ke 363. Demikian cara cek kuota Internet IM3 semoga dapat membantu dan bisa bermanfaat untuk anda.

2. Melalui Dial Up
Untuk Mengecek Melalui Dial Up cukup dengan tekan *363# lalu OK/YES, Pada tampilan menu, pilih Status & Info, atau pilih nomor 5; Kemudian pilih Status Pemakaian. Atau tekan 1. Lalu OK. 
SMS balasan yang berisi informasi jenis paket internet, sisa kuota, dan sisa bonus, akan dikirimkan ke nomor Indosat anda.

Sekian tutor singkat dari saya tentang Cara Cek Kuota Internet Indosat IM3, semoga dapat membantu dan bermanfaat untuk anda semua.

Cara Cek Kuota Internet Smartfren

Banyak sekali provider Indonesia yang berlomba-lomba menyediakan layanan internet murah, salah satunya adalah smartfren. Sesuai dengan perkembangan arus globalisasi, perkembangan akan kebutuhan jaringan internet semakin meningkat pesat. Hal ini disebabkan oleh ketergantungan masyarakat terhadap informasi yang bersumber dari layanan internet. 


Peluang ini kemudian dibaca dengan baik oleh beberapa operator layanan telekomunikasi di Indonesia. Salah satunya adalah penyediaan menu paket internet smartfren. Internetan menggunakan smartfren memang mengasyikkan, bahkan kadang bisa membuat anda lupa waktu. Bila sudah lupa waktu, jangankan yang lain, kuota internet pun bisa terlupakan. Untuk itu maka saya akan memberikan cara cek kuota smartfren:

1. Melalui SMS
Cukup dengan ketik CEK lalu kirim ke 995, tunggu sebentar nanti akan ada balasan sms dari operator.

2. Melalui Dial Up
Untuk cek kuota menggunakan Dial Up cukup dengan panggil *995 tunggu sebentar nanti akan ada balasan dari operator tentang kuota anda.

3. Melalui Website Smartfren
Cukup dengan membuka link : http://data.smartfren.com kemudian login dengan akun smartfren anda, jika belum mempunyai akun smartfren anda diharuskan membuatnya terlebih dahulu.

Sekian dulu tutorial singkat tentang Cara Cek Kuota Internet Smartfren, semoga bermannfaat untuk anda semua, terimakasih.

Friday, September 12, 2014

Cara Cek Kuota Internet Esia

Cara Cek Kuota Internet Esia, di era globalisasi dengan kepopuleran dunia maya, membuat kebutuhan mengakses internet menjadi jauh meningkat. Dengan adanya tren ini, masyarakat kemudian sadar akan kebutuhan layanan internet pribadi yang setiap saat dapat diakses secara praktis, mudah, dan cepat.

Salah satunya adalah untuk memenuhi kebutuhan layanan social media yang banyak menjamur belakangan ini. Esia merupakan salah satu provider yang menyediakan paket internet murah, dengan promo internet murahnya diharapkan Esis mampu bersaing dengan provider lainnya yang lebih dulu menyediakan paket internet.


Dengan ramai nya pengguna internet di Indonesia dan layanan Internet memang sudah menjadi kebutuhan sebagian masyarakat Indonesia, maka Esia melihat itu sebagai peluang untuk ikut andil dalam perebutan pasar di Indonesia.

Tapi perlu diingat, kita juga harus pandai-pandai dalam mengatur pengeluaran kita pada paket data yang kita pakai atau sering disebut dengan kuota internet, maka berikut ini saya tuliskan cara untuk cek paket internet esia kita.


Berikut Cara Cek Kuota Internet Esia:

1. Pengecekan Lewat SMS
Pelanggan bisa mengirim sms dengan format sesuai paket yang dipakai tanpa biaya. Untuk paket BIS, bisa ketik sms berformat: STATBIS. Sementara untuk paket lainnya, bisa dengan mengetik sms berformat: STATUS. Kemudian kirim  ke 242.

2. Melalui Website
Pelanggan dapat mengunjungi situs resmi Esia khusus pengguna paket max-d pada laman www.max-d.myesia.com. Untuk mengaksesnya, pelanggan harus masuk (log in) pada bagiancustomer log in dengan mengetikkan username (nama pengguna) dan password (kata kunci) saat registrasi awal. Bila belum melakukan registrasi atau pendaftaran pelanggan dapat masuk ke menu registrasi pada situs tersebut. Nama pengguna (user name) adalah alamat surat elektronik (e-mail), sementara kata kuncinya dikirimkan ke e-mail pelanggan. 

3. Melalui Dial Up
Pelanggan dipersilakan melakukan panggilan telepon ke nomor *999*95# untuk mendapatkan informasi mengenai sisa kuota yang digunakan.

Sekian dulu tutorial singkat tentang Cara Cek Kuota Internet Esia, anda juga bisa membaca Cek kuota internet Telkomsel Flash. Semoga bermanfaat, terimakasih.

Cara Cek Kuota Internet XL

XL merupakan salah satu perusahaan layanan telekomunikasi di indonesia yang mempunyai produk layanan internet data. Internet dengan koneksi yang cepat merupakan keinginan setiap pengguna internet di Indonesia. XL merupakan salah satu provider penyedia layanan internet yang diakui mempunyai kecepatan koneksi yang memuaskan. 

Tapi perlu diingat layanan internet yang cepat kadang membuat kita akan lupa dengan kuota yang kita gunakan. Tapi jangan kwatir berikut ini saya akan tuliskan tentang tutorial cara cek kuota internet XL:

 

Berikut cara cek kuota internet kartu XL:
1. Paket HotRod 3G+ dan paket HotDog 3G.
Cara cek XL ini adalah dengan ketik kode *123# kemudian pilih paket internet HotRod 3G. Sedangkan untuk cek kuota paket internet HotRod 3G+ dengan ketik kode *123#, kemudian pilih paket internet HotRod 3G lalu pilih cek kuota.

2. Paket Internet PAS PUAS.
Untuk cek kuota paket internet xl pas puas adalah dengan ketik *123*491#kemudian pilih cek kuota.

3. Paket Internet Xensai Xtra
Untuk cek kuota Internet  XL Xensai Xtra ketik kode *123*600# kemudian pilih cek kuota.

4. Paket Internet Begadang
Untuk cek kuota Internet XL Begadang , tinggal ketik kode *123# kemudian pilih cek kuota. 

Berikut cara untuk mengetahui sisa kuota XL :
1. Cara cek kuota XL via Dial Up, caranya cukup dengan panggilan *123# dan pilih cek kuota XL.

2. Cara cek kuota XL via SMS,  format sms untuk cek kuota dengan ketik KUOTA kirim ke  868, tunggu beberapa saat maka informasi mengenai kuota XL anda segera anda terima.

3. Cara cek kuota XL via Internet, anda cukup buka situs http://123.xl.co.id melalui browser anda, akan terlihat detail sisa kuota internet XL anda.

Sekian dulu tutorial singkat tentang Cara Cek Kuota Internet XL, anda juga bisa membaca Cek kuota internet Telkomsel Flash. Semoga bermanfaat, terimakasih. 

Cek Kuota Internet Axis

Axis merupakan salah satu provider baru yang menyediakan paket internet murah, dengan promo internet murahnya diharapkan axis mampu bersaing dengan provider lainnya yang lebih dulu menyediakan paket internet. 

Dengan ramai nya pengguna internet di Indonesia dan layanan Internet memang sudah menjadi kebutuhan sebagian masyarakat Indonesia, maka axis melihat itu sebagai peluang untuk ikut andil dalam perebutan pasar di Indonesia.


Tapi perlu diingat, kita juga harus pandai-pandai dalam mengatur pengeluaran kita pada paket data yang kita pakai atau sering disebut dengan kuota internet, maka berikut ini saya tuliskan cara untuk cek paket internet axis kita.

Cara Cek Sisa Kuota Axis Kita:
1.Via SMS
Untuk cek kuota lewat sms silahkan ketik KUOTA kemudian kirim ke 123.

2.Via Dial Up
Untuk mengecek lewat Dial Up silahkan tekan 123 terus tekan Dial.

3.Via On Line
Anda juga bisa cek kuota melalui wesite resmi axis yaitu di http://net.axisworld.co.id/package

Sekian dulu tutorial singkat tentang Cara Cek Kuota Internet Axis, anda juga bisa membaca Cek kuota internet 3 AON. Semoga bermanfaat, terimakasih.

Thursday, September 11, 2014

Cara Cek Kuota Internet Telkomsel Flash

Banyak sekali provider Indonesia yang berlomba-lomba menyediakan layanan internet murah, salah satunya adalah provider Telkomsel . Internetan menggunakan Telkomsel memang mengasyikkan, bahkan kadang bisa membuat anda lupa waktu. Bila sudah lupa waktu, jangankan yang lain, kuota internet pun bisa terlupakan.

Sesuai dengan perkembangan arus globalisasi, perkembangan akan kebutuhan jaringan internet semakin meningkat pesat. Hal ini disebabkan oleh ketergantungan masyarakat terhadap informasi yang bersumber dari layanan internet.


Peluang ini kemudian dibaca dengan baik oleh beberapa operator layanan telekomunikasi di Indonesia. Salah satunya adalah penyediaan menu paket kuota dari Telkomsel Flash.Hal ini kemudian membuat cara cek kuota Telkomsel Flash harus dicermati dengan benar agar kita dapat terus mengkontrol penggunaan kuota kita setiap saat.

Berikut ini Cara Cek Kuota Internet Telkomsel Flash:
1. Cara cek sisa kuota internet telkomsel flash yang pertama dapat melalui layanan SMS, dengan mengetik FLASH (spasi) INFO kirim ke 3636, atau dengan menekan tombol cepat *889# dari layar Dial Up Anda.

2. Adapun cara cek kuota telkomsel flash secara online cukup buka situs http://mobi.telkomsel.com/profil kemudian pilih paket internet, dan akan terlihat sisa kuota internet anda. 

Sekian dulu tutorial singkat tentang Cara Cek Kuota Telkomsel Flash, baca juga Cek kuota internet 3 AON. Semoga bermanfaat, terimakasih. 

Cara Cek Kuota Internet 3 AON

Layanan Internet mungkin sudah menjadi kebutuhan sebagian masyarakat Indonesia, di jaman sekarang semua serba online. Hampir semua hal bisa dilakukan dengan online tentunya dengan menggunakan layanan internet.

Banyak sekali provider Indonesia yang berlomba-lomba menyediakan layanan internet murah, salah satunya adalah provider 3. Internetan menggunakan 3 memang mengasyikkan, bahkan kadang bisa membuat anda lupa waktu. Bila sudah lupa waktu, jangankan yang lain, kuota internet pun bisa terlupakan.



Berikut ini saya akan membahas tentang cara cek sisa kuota 3 kita:

1. Melalui SMS
Untuk mengecek sisa kuota 3 lewat SMS, caranya ktik Info(spasi)Data, kemudian kirimkan ke 234. Selanjutnya, akan ada SMS balasan yang dikirim kepada anda, yang berisi informasi sisa kuota 3 anda.

2. Melalui dial phone
Cara cek kuota 3 selanjutnya adalah melalui dial phone ke nomor *111#, pada menu yang muncul, pilihlah Cek Kuota, kemudian Kuota Data, lalu Kuota Data Reguler. Anda bisa melakukan pengecekan kuota 3 dengan cara ini melalui smartphone, modem, ataupun gadget lain yang anda gunakan. Informasi sisa kuota 3 anda kemudian akan dikirimkan dengan format SMS. Khusus bagi pengguna modem, untuk mengecek kuota 3 dengan cara ini, pastikan driver modem anda telah support untuk USSD dial. 

3. Melalui Web 3
Anda bisa melakukan cek kuota 3 melalui website resmi 3 di internet.tri.co.id. Keunggulannya adalah mudah untuk pengecekan kuota, dan meski kuota anda sudah nol anda tetap bisa melakukan pengecekan sisa kuota 3 melalui situs resmi 3 tersebut, karena web ini bisa diakses gratis. 
4. Melalui aplikasi BimaTri
Tri telah meluncurkan aplikasi yang diberi nama BimaTri. BimaTri bisa membantu anda untuk melakukan pengecekan kuota 3. Caranya mudah, download aplikasinya,  jalankan aplikasi ini, kemudian secara otomatis informasi pulsa beserta kuota 3 anda akan muncul.


Bagaimana, cukup mudah kan caranya? Anda dapat memilih beberapa alternative cek kuota kartu 3 anda sesuai dengan perangkat yang anda gunakan. Jika anda memakai smartphone tidak ada salahnya menambahkan aplikasi bima tri, agar memudahkan dalam pengecekan kuota anda. Sekian tutorial dari saya, semoga bermanfaat, terimakasih.


Cara Cek Resi TIKI

Titipan Kilat atau yang sering disebut TIKI adalah perusahaan ekspedisi pengiriman barang dan dokumen yang memiliki ribuan cabang di seluruh Indonesia dan melayani pengiriman barang didalam negeri maupun keluar negeri.

Tiki mulai melayani pengiriman sejak tahun 1970an sehingga memiliki pengalaman yang sangat baik dibidangnya. Tiki memang sangat familiar di mata masyarakat Indonesia. tetapi sekarang tiki memiliki banyak rival perusaahaan sejenis yang mempunyai visi dan pelayanan yang tidak kalah baiknya.

Seperti halnya JNE yang memiliki banyak paket untuk para konsumen mereka. Tiki juga memiliki paket yang tidak kalah baiknya, bahkan menurut aku Tiki memiliki paket yang lebih banyak lagi, paket yang disediakan Tiki antara lain SDS, ONS, TDS, HDS, REG, ECO dan INT yang masing-masing paket memiliki pelayanan dan peruntukan yang berbeda.

Setiap paket tersebut memiliki tarif yang berbeda, dan bicara mengenai tarif, TIKI sendiri memiliki tarif yang paling bersaing dengan JNE jika dibandingkan dengan perusahaan pengiriman yang lain, TIKI dan JNE bersaing ketat mengenai tarif pengiriman ke seluruh Indonesia.

Cara Cek Resi TIKI:


Cara Cek Resi TIKI Secara Online  
1. Buka website resmi Tiki yaitu www.tiki-online.co.id
2. Pada halaman awal silahkan menuju bagian kiri halaman web dan masukkan no resi kamu di kotak cek status kiriman single tracking.
3. Setelah itu akan ditampilkan informasi detail tentang pengiriman barang, mulai dari tanggal pengiriman hingga dimana posisi paket anda saat ini.

Cara Cek Resi TIKI Melalui Kantor TIKI 
Silahkan kamu datang ke outlet atau cabang tiki terdekat dari alamat pengiriman  tunjukkan no resi paket yang akan kamu cek , petugas akan mengecek resi kiriman kamu secara online dan akan memberikan informasi tracking paket kamu dengan lengkap.   

Cara Cek Resi TIKI Melalui Telepon
Silahkan langsung hubungi kantor Tiki di daerah kamu  kontak tiki dapat dilihat di halaman kontak di website resmi Tiki, sebelum menelopon persiapkan dahulu no resi yang akan di cek  petugas akan memberikan informasi detail tentang tracking paket kamu dengan lengkap. 

Saya rasa sekian dulu tutorial saya tentang Cara Cek Resi TIKI, anda juga bisa membaca Cara Cek JNE bagi anda yang belum tau caranya. Terimakasih. 

Tuesday, September 9, 2014

Cara Cek Resi JNE

Sering kali diantara kita melakukan berbelanja online dan menemukan ada logo pengiriman barang bertuliskan JNE. Berarti barang yang kita beli di kirim menggunakan jasa pengiriman barang JNE.

Dipilihnya JNE sebagai layanan pengiriman barang ini, tidak hanya karena JNE telah memiliki pelanggan yang jumlahnya ribuan, bahkan lebih, yang tersebar di seluruh penjuru tanah air, tetapi juga karena JNE telah terbukti melakukan tugasnya dengan baik, mulai dari proses pengepakan barang, pengiriman yang aman, serta sampai di tempat tujuan tepat waktu.



Tapi terkadang kita pun tidak sabar karena barang yang anda tunggu dan dikirimkan melalui JNE tidak kunjung sampai, ini bisa disebabkan oleh beberapa factor.


Bila sudah begini, jangan panik bahwa barang anda tidak akan sampai, tetapi lakukanlah pengecekan barang anda. Berikut caranya:

Cara Cek Resi JNE:

1. Cek Secara Online
Dengan membuka website JNE http://www.jne.co.id/ kemudian isikan No Resi/No Pengiriman anda pada menu TRACE & TRACKING. Setelah itu klik SEARCH.

2. Cek Langsung ke kantor JNE terdekat
Datanglah ke kantor JNE terdekat dan tunjukkan No Resi/No Pengiriman JNE anda, biarkan customer service JNE mengecek keberadaan barang anda.

3. Hubungi Layanan Customer service JNE
Anda juga dapat menghubungi layanan Customer Service JNE untuk menanyakan status barang anda, dengan menghubungi nomer  021-2927 8888.

Sekian dari saya, anda juga dapat membaca tentang Cara Cek Resi TIKI. Semoga bermanfaat, terimakasih.

Cara Mendaftar SMS Banking Bank Mandiri

Kemajuan teknologi perbankan di Indonesia semakin pesat, salah satu bukti nyata adalah dengan adanya fasilitas SMS Banking Mandiri yang sangat memudahkan untuk kita para pemakai jasa perbankan.

Apabila anda seorang pedagang, hal yang harus anda lakukan ketika menerima pembayaran dari buyer anda adalah melakukan pengecekan pada rekening anda. dan apabila anda adalah salah satu nasabah dari Bank Mandiri, dan selalu menggunakan Bank Mandiri sebagai bank untuk melakukan dan menerima pembayaran, tidak ada salahnya anda menggunakan fasilitas SMS Banking Mandiri untuk mempermudah anda melakukan mengetahui saldo bank Mandiri.

Cara ini merupakan salah satu cara cek saldo bank BCA yang banyak diminati oleh sebagian besar orang, terutama para pelaku bisnis, karena mudah dan efisien. 

Berikut cara sederhana untuk daftar SMS Banking Mandiri:
1. Daftarkan nomer yang akan gunakan SMS Banking di ATM atau cabang Mandiri.
2. Jika pendaftaran melalui ATM masuk ke Menu Pendaftaran E-Banking.
3. Kemudian pilih SMS Banking dan tekan pendaftaran Mandiri SMS.
4. Ikuti petunjuk yang diberikan selanjutnya.
5. Setelah sukses, layanan SMS Banking anda siap untuk digunakan.

Sekian tutorial cara mendaftar SMS Banking Mandiri dari saya, baca juga tentang Cara Cek Saldo Mandiri menggunakan SMS Banking.

Cara Cek Saldo Bank BNI Melalui SMS Banking

Menabung merupakan sebuah budaya yang harus ditanamkan sejak kecil dan akan sangat berguna dewasanya. Ya menabung sekarang sudah lebih mudah dengan adanya fasilitas bank. 

Sekarang khususnya di Indonesia sudah banyak sekali bank baik asli bank Indonesia ataupun bank internasional yang membuka cabang di Indonesia. Bank Negara Indonesia atau BNI merupakan salah satu bank Indonesia yang sudah sejak lama melayani masyarakat Indonesia.
Bagi anda para pelaku bisnis yang selalu sibuk mengatur dan memanage usaha anda, tentu masalah untuk melakukan pengecekan pembayaran menjadi salah satu hal yang utama. 

Kelebihan dari cara cek saldo bank BNI menggunakan layanan SMS Banking BNI adalah anda tidak perlu membuang waktu anda untuk pergi ke bank dan menanyakan informasi dari saldo rekening anda, ataupun pergi ke mesin ATM untuk mengetahui informasi saldo rekening BNI anda. Berikut cara cek saldonya :

Cara cek saldo Bank BNI melalui SMS:
1. Pergi ke menu SMS Banking BNI
2. Pilih INQUIRY, kemudian pilih SALDO
3. Setelah itu tinggal pilih kirim.

Cukup mudah kan caranya, jangan lupa baca juga tentang Cara transaksi Menggunakan BNI SMS Banking. Sekian dari saya semoga dapat membantu, terimakasih.

Cara Cek Saldo Bank BCA Melalui SMS Banking

Bank merupakan kebutuhan utama bagi anda para pelaku bisnis, baik itu bisnis nyata maupun bisnis yang dilakukan secara online atau lebih dikenal dengan istilah bisnis online. Apabila anda seorang pedagang, hal yang harus anda lakukan ketika menerima pembayaran dari buyer anda adalah melakukan pengecekan pada rekening anda.

Dan apabila anda adalah salah satu nasabah dari Bank BCA, dan selalu menggunakan Bank BCA sebagai Bank untuk menerima pembayaran, tidak ada salahnya anda menggunakan fasilitas SMS Banking BCA untuk mempermudah anda melakukan mengetahui saldo bank BCA. 
Kelebihan dari cara cek saldo bank BCA menggunakan layanan SMS Banking BCA adalah anda tidak perlu membuang waktu anda untuk pergi ke bank dan menanyakan informasi dari saldo rekening anda, ataupun pergi ke mesin ATM untuk mengetahui informasi saldo rekening BCA anda. 

Cara cek saldo Bank BCA melalui SMS:
1. Ketik SMS dengan format : SALDO(spasi) Kode Akses
2. Contoh : SALDO 1111
3. Kirimkan ke nomor 69888

Berikut cara mudah untuk cek saldo Bank BCA melalui SMS Banking, baca juga Cara Transaksi Bank BCA menggunakan SMS Banking. Semoga membantu, terimakasih.

Cara Mendaftar SMS Banking Bank BCA

SMS Banking BCA merupakan layanan informasi perbankan yang dapat diakses  langsung melalui ponsel dengan menggunakan media SMS. Dengan hanya mengirimkan perintah melalui SMS, kita dapat bertransaksi dimanapun dan kapanpun yang kita inginkan.


Keunggulan dari SMS BCA ini antara lain adalah :

* Bisa diakses dengan menggunakan provider apapun.
* Balasan yang berupa SMS dan bisa tersimpan di Hp.
* Bisa dengan mudah bertransaksi dimanapun dan kapanpun.

Cara Daftar SMS BCA Banking dan Registrasi :

Semua pemegang Paspor BCA dan pengguna GSM atau CDMA bisa mengakses layanan SMS BCA. Cara mendapatkan layanan ini sangat mudah. Kita cukup melakukan registrasi di ATM BCA sebagai berikut:
1. Masukkan kartu ATM BCA kemudian Masukkan PIN seperti biasanya
2. Pilih Menu ‘Daftar E-Banking/Autodebet‘
3. Pilih “SMS BCA”
Terlihat :
Tampil klausula telah setuju untuk tunduk pada syarat dan ketentuan SMS BCA serta meminta nasabah untuk memasukkan nomor handphone.
4. Masukkan nomor handphone yang akan dipakai untuk melakukan transaksi SMS BCA.
Terlihat :
Tampil layar untuk memasukkan kode akses.
5. Masukkan 4 (empat) digit kode akses sesuai pilihan sendiri.
Terlihat :
Tampil layar untuk memasukkan ulang kode akses.
6. Masukkan 4 (empat) digit kode akses yang telah dipilih sekali lagi dan pilih “Benar”.
Terlihat :
Tampil klausula untuk tidak memberitahukan kode akses kepada orang lain dan konfirmasi terhadap nomor handphone yang akan didaftarkan.
7. Pilih “Ya” untuk persetujuan konfirmasi nomor handphone.
Terlihat :
Mesin ATM/ANT mengeluarkan struk.
Selamat anda berhasil Daftar SMS Banking BCA.

Sekian dulu tutorial singkat saya tentang Cara Mendaftar SMS Banking BCA, semoga dapat membatu, Terimakasih.

Cara Mendaftar SMS Banking Bank BRI

SMS Banking BRI merupakan salah satu bukti bahwa perkembangan dunia perbankan semakin maju, Dengan adanya fasilitas ini kita dapat melakukan transaksi hanya dengan melalui pesan SMS atau Aplikasi Hp tanpa harus pergi ke ATM ataupun ke Kantor Bank BRI.

Keunggulan Jika menggunakan SMS Banking BRI ini adalah  apapun jenis dari Hp anda dan dengan provider manapun yang anda gunakan, SMS Banking BRI akan melayani kebutuhan transaksi perbankan yang akan anda lakukan.

Cara pendaftarannya pun sebenarnya sangat mudah asal anda  mengerti tahap – tahap apa saja yang harus dilakukan dan syarat apa saja yang harus dipenuhi.


PERSYARATAN

Nasabah Tabungan BRI (BritAma, BritAma Junio atau Simpedes) dan Giro (Perorangan) yang memiliki kartu ATM BRI (BRI Card) dalam status aktif.

Registrasi di ATM

Melakukan registrasi awal untuk dapat bertransaksi secara non financial melalui atm BRI dengan memilih Menu "Transaksi Lain" kemudian melakukan "Registrasi" dengan mendaftarkan nomor HP anda.

Registrasi di unit kerja

Registrasi SMS Banking di Unit Kerja BRI (Kanca, KCP,KK dan Unit) ditujukan untuk transaksi yang bersifat financial seperti Transfer antar rekening, Pembelian Pulsa, dll. Dengan cukup mengisikan formulir aplikasi permohonan Registrasi SMS Banking dengan melampiri foto copy KTP yang masih berlaku dan foto copy kartu ATM BRI.

CARA DAFTAR 

1. Anda harus mendaftarkan terlebih dahulu nomer yang akan anda gunakan untuk layanan SMS Banking BRI. Berikut ini cara daftarnya.
. Pergi ke ATM, masukkan kartu ATM anda login seperti biasa.
. Pilih menu “Lainnya”  kemudian pilih  “Registrasi”
. Pilih menu “SMS Banking”
. Masukkan nomer Hp anda yang akan digunakan untuk SMS Banking
. Buatlah 6 digit PIN yang nanti akan digunakan untuk kode SMS banking, Ulangi dua kali untuk verifikasi
. Jika muncul tulisan “Anda telah berhasil melakukan pendaftaran sms Banking BRI” maka transaksi pendaftaran yang anda lakukan sukses.

2. Anda harus pergi ke Kantor BRI dengan membawa buku tabungan dan kartu pengenal untuk mengkonfirmasinya ke CS BRI. Karena menurut pengalaman saya sebelum anda melakukan konfirmasinya anda hanya bisa menggunakan SMS Banking untuk Cek Saldo saja.

3. Setelah proses pendaftaran selesai anda bisa download aplikasi SMS Banking dengan ketentuan sebagai berikut:
. Bagi anda yang menggunakan smartphone / tablet berbasis IOS, dapat mengunduh aplikasi ini di Apple Store.
. Bagi anda yang menggunakan Blackberry dapat mengunduh aplikasi ini di Blackberry App World.
. Bagi anda yang menggunakan smartphone / tablet berbasis Android, dapat mengunduh di Google Play Store.
. Dan bagi anda yang menggunakan Hp berbasis Java juga bisa mengunduh aplikasi ini di https://sites.google.com/site/klikedukasi/t4downloadgratis/BRIMobile_010911.jar?attredirects=0&d=1  

Sedangkan bagi anda yang menggunakan Hp jadul juga jangan berkecil hati, SMS Banking BRI juga menyediakan transaksi lewat pesan singkat, Yang akan saya jelaskan di artikel selanjutnya yaitu Cara transaksi menggunakan SMS Banking BRI.

Sekian dulu tutorial singkat dari saya tentang Cara Mendaftar SMS Banking Bank BRI, semoga bermanfaat bagi anda semua, Terimakasih.